Jika kamu berpikir, maka kamu tau. Jika kamu tau, maka tercipta kondisi dalam hati yg mendorong utk berbuat

Thursday, October 11, 2012

# Kerudung KopRoll...

Thursday, October 11, 2012 Posted by Raosan Fikri Lillahi 3 comments
Lanjutan dari post tentang aurat lalu yg bisa dibaca di sini...

Pandangan tentang menutup aurat, atau lebih populer dengan sebutan berhijab agaknya sedikit dimaknai sebagai pengekangan bagi sebagian besar orang.Padahal bila dipikir, ini bukanlah pengekangan, namun perlindungan diri yg cukup efektif.

Coba katakan, apa yang ada di pikiran anda bila ada orang berkata hijab, atau menutup aurat. Pasti dalam bayangan kebanyakan orang adalah kerudung, jubah kebesaran, dan rok lebar. Dengan bayangan seperti ini, tak heran banyak wanita yang merasa terkekang dengan perintah Allah yang satu ini, yang sudah jelas dengan gamblang ada di Al-Qur'an pada Q.S Al Ahzab 33: 59 dan Q.S An Nur 24 : 31.

Banyak wanita yg berkeluh, dengan mengenakan busana seperti itu, mereka jadi tidak bisa melakukan banyak kegiatan. Padahal itu hanyalah dalih. kita punya otak, pikirkan lah kreativitas untuk tetap melakukan perintah tanpa mengorbankan mobilitas.

Misalnya saja pakai jaket dan celana panjang yang tidak terlalu ketat. Dengan begitu, tetap menutup aurat, tapi bahkan anda bisa kop roll sambil bilang Wow. bila udara panas dan tidak ingin pakai jaket, pakailah sejenis selendang. Dada tetutupi dari pandangan liar pria-pria, tp anda tetap merasa nyaman, bahkan tetap bisa kop roll.


3 comments: